Surabaya (6/5) – PC IMM Kota Surabaya adakan halalbihalal bersama kader-kader IMM se-Surabaya. Acara ini diadakan di Aula PDM Kota Surabaya sejak pukul 15.00 WIB tadi.
Dalam sambutannya, Ketua Umum PC IMM Kota Surabaya Ramadhani Jaka Samudra menjelaskan bahwa halalbihalal ini adalah momen untuk menguatkan kebersamaan dan solidaritas di antara seluruh kader IMM se-Surabaya.
“Sangat penting untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun semangat gotong royong dalam menjalankan organisasi. Terlebih kedepan nanti kita akan memiliki banyak agenda yang memerlukan partisipasi satu sama lain,” jelasnya.
Ramadhani juga mengajak para kader untuk terus berkontribusi dalam pengembangan potensi diri serta menguatkan komitmen untuk menjadi agen perubahan yang berintegritas. Dengan semangat yang sama, ia berharap agar IMM dapat terus menjadi garda terdepan dalam menghadapi berbagai tantangan dan membawa manfaat bagi kemajuan.
Momen ini juga menghadirkan Wakil Ketua PDM Kota Surabaya, Muhammad Jemadi. Ia dengan tegas menggarisbawahi bahwa menjaga kelangsungan dan konsistensi dalam berbagai kegiatan yang dilakukan di dalam lingkup IMM merupakan aspek yang sangat vital.
Jemadi menyoroti pentingnya upaya berkesinambungan dalam memastikan bahwa setiap kegiatan yang diadakan tidak hanya berlangsung sekali, tetapi juga terus-menerus dipertahankan dan dikembangkan secara konsisten.
Menurutnya, hal tersebut akan memastikan bahwa IMM tidak hanya menjadi wadah bagi berbagai kegiatan, tetapi juga menjadi platform yang berkelanjutan untuk menghasilkan dampak positif bagi masyarakat dan anggotanya.
Acara ini lalu ditutup dengan ramah tamah. Terlihat para kader menikmati hidangan yang tersedia serta saling bersapa satu sama lain. Momen-momen semacam ini pun diharapkan agar dapat sering berlangsung untuk memupuk semangat kebersamaan.
*Penulis adalah Anggota Bidang RPK PC IMM Kota Surabaya dan Ketua Cendekiawan Institute.